RESEP PUDING COKELAT KOPI LEMBUT
Bahan:
- Kuning telur 3 butir
- Gula pasir 50 gr
- Cokelat masak hitam (dark cooking chocolate), potong-potong kemudian lelehkan.
- Agar-agar bubuk warna cokelat 1 bungkus
- Susu cair 500 ml
- Kopi instan, larutkan dengan sedikit air panas.
- Rhum 2 sendok makan (kalau suka)
- Vanili 2 sendok teh.
- Kocok kuning telur dan gula pasir sampai lembut, sisihkan.
- Campur susu, cokelat yang sudah dilelehkan, dan agar-agar bubuk, aduk rata, kemudian masak sambil diaduk perlahan hingga mendidih. Tambahkan larutan kopi, aduk rata, kemudian kecilkan apinya.
- Campur kuning telur yang sudah dikocok dengan 1 sendok sayur adonan puding cokelat, aduk hingga tercampur rata. Kembalikan campuran ini kedalam adonan puding susu cokelat diatas api, dan aduk rata lagi. Matikan apinya.
- Siapkan gelas saji, basahi air matang. Tuang adonan cokelat kopi kedalam gelas saji, dinginkan. Hias dengan whipped cream dan cokelat masak yang diserut.
RESEP PUDING MOCCA
RESEP PUDING KACANG HIJAU MOKA
RESEP PUDING KOPI MOKA
Artikel Terkait:
Link Artikel:.